Sabtu, 31 Desember 2011

Bukan yang dulu lagi


Walah..., celana kantor sudah pada ga muat..., perasaan baru beli beberapa bulan yang lalu.., dilihat-lihat memang betul sekarang sudah tidak sixpack lagi.., tapi sudah one pack ..heu heu heu...

Lima tahun menikah sukses membuat badan lebih “berisi..”, kalo dihitung-hitung naik sampai 10 Kg. Selama kuliah masih rajin olah raga, namun saat ini memang nampak butuh perjuang besar untuk mau olah raga rutin. Paham sih.. kalo ini bukan pola hidup sehat, tapi malasnya lebih kuat ternyata..

Dulu waktu masih ditugaskan di Balikpapan, 2 kali sepekan masih rutin fitnes, so masih bugar dan fit lah..., tapi perasaan setelah pulang ke Bandung bawaannya males olah raga. Akhirnya saya memang “bukan yang dulu lagi”.

 

Iseng-iseng browsing nyari  makanan pembakar lemak perut, ini dia yang ada di kaskus; beberapa makanan yang bisa menjadi pembakat lemak perut, seperti dilansir Livestrong, Jumat (19/8/2011):

1. Salmon
Salmon adalah makanan yang tinggi asam lemak omega-3 dan asam lemak omega-3 dapat meningkatkan metabolisme tubuh. Makan 4 ons porsi salmon dua kali seminggu dapat membantu membakar lemak di daerah perut. Pilihan lain untuk meningkatkan asupan asam lemak omega-3 adalah biji rami, walnut, makarel dan tuna.

2. Alpukat
Lemak tak jenuh tunggal pada alpukat dapat mencegah lonjakan gula yang berkontribusi untuk mendapatkan berat badan bagian tengah (perut), menurut laporan CBS News. Alpukat kaya akan lemak tak jenuh tunggal, mengandung sekitar 10 gram untuk setengah buah alpukat. Alpukat juga membantu tubuh menyerap karotenoid lebih baik, yaitu senyawa pelawan kanker.

3. Pasta gandum utuh
Makan makanan biji-bijian seperti pasta gandum utuh dapat menjaga kadar insulin tubuh tetap rendah, laporan CBS News. Tubuh membutuhkan waktu lebih lama untuk mencerna seluruh biji-bijian. Akibatnya, Anda merasa kenyang lebih lama dan mengurangi risiko makan berlebihan di kemudian hari.

4. Kacang almond
Almond mengandung kadar magnesium yang tinggi. Mineral ini mempromosikan kontraksi otot yang lebih baik, memungkinkan Anda untuk membakar lemak perut lebih mudah. Para ahli merekomendasikan makan sekitar 23 almond setiap hari.

5. Telur
Telur mengandung perpaduan sempurna antara asam amino esensial serta protein pembangun otot. Makan telur setiap hari akan membantu Anda membakar lemak perut lebih efektif. Jika Anda memiliki kolesterol tinggi, sebaiknya hindari makan kuning telur. Diskusikan makan telur setiap hari dengan dokter untuk menentukan apakah ini adalah pilihan yang tepat untuk kondisi medis Anda.

sumber : kaskus.us/showthread.php?t=10194660


Tidak ada komentar:

Posting Komentar